Cara Cepat dan Alami Menghilangkan Kulit Belang

Kulit belang terjadi akibat paparan sinar matahari yang menyebabkan kulit menjadi terbakar dan menghitam di bagian kulit yang terbuka dan putih di bagian kulit yang tertutup. Kulit belang menyebabkan warna kulit menjadi tidak rata dan tidak indah terlihat. Kebiasaan berada di luar ruangan atau berjemur tanpa menggunakan sunblock akan menyebabkan kulit semakin belang hingga merusak penampilan kita.

Kulit belang bisa di atasi dengan menggunakan cream produk tertentu yang mampu mengatasi kulit belang. Namun jika kamu takut akan efek samping yang ditimbulkanya, kamu juga bisa menggunakan cara alami dengan memanfaatkan bahan alami untuk mengatasi kulit kamu yang mengalami belang. Cara alami biasanya memerlukan waktu namun ada beberapa bahan alami tidak butuh waktu lama untuk meratakan warna kulit yang belang. Cara kerjanya yaitu dengan memutihkan bagian kulit yang menghitam hingga warna kulitnya sama dengan bagian kulit yang tidak menghitam.

Berikut cara cepat dan alami menghilangkan kulit belang:


1.    Kulit jeruk

Apabila kamu makan buah jeruk jangan buang kulitnya karena kulit jeruk bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi kulit belang yang ada di tangan atau dim bagian tubuh lainnya. Caranya yaitu dengan mengeringkan kulit jeruk kemudian menghaluskannya dengan blender. Setelah kulit jeruk menjadi bubuk, campurkan 2 sendok teh bubuk kulit jeruk dengan 2 sendok teh madu dan 1 sendok teh brown sugar. Aplikasikan ke kulit yang belng dan tunggu hingga 15 menit kemudian bilas dengan air bersih. Lakukan cara ini sesering mungkin hingga belangnya hilang.

cara cepat dan alami menghilangkan kulit belang
Kulit belang

2.    Air lemon

Lemon merupakan kelompok jeruk yang juga baik digunakan untuk menghilangkan kulit belang di wajah atau area tubuh lainnya. Manfaat yang bisa diambil dari lemon tidak hanya terbatas pada kulitnya, namun air perasan lemon juga sangat ampuh digunakan untuk mengatasi belang. Caranya sangat mudah yaitu hanya dengan mencampurkan 2 sendok makan air perasan lemon dengan 1 sendok makan gula dan madu secukupnya atau sekitar 2 sendok makan madu. Aplikasikan ke bagian kulit yang belang sambil di pijat dengan lembut selama 15 menit kemudia bilas dengan air bersih.

3.    Lidah buaya

Lidah buaya merupakan salah satu bahan alami yang biasanya digunakan untuk memutihkan kulit dan juga sangat ampuh untuk mengatasi kulit yang belang. Tidak hanya itu, menggunakan lidah buaya tidak hanya membuat warna kulit menjadi rata akan tetapi juga mampu membuat kulit menjadi lembab alami dan sehat. Caranya sangat mudah hanya dengan mencampurkan gel lidah buaya dengan minyak almond kemudian oleskan pada bagian kulit yang mengalami belang selama 15-20 menit kemudian bilas dengan air bersih. Lakukan secara teratur agar kulit belang kamu menjadi cepat hilang.

4.    Pasta mentimun

Mentimun biasanya kita gunakan untuk mengatasi lingkar hitam pada mata atau mata panda. Khasiat mentimun yang mampu memutihkan kulit yang menghitam juga bisa kita manfaatkan untuk mengatasi kulit belang kita di area tubuh lainnya. Cara pertama yang bisa lakukan adalah dengan mencampurkan mentimun yang sudah di blend dengan 2 sendok makan gel lidah buaya hingga menjadi pasta. Aplikasikan caampuran ini sebagai masker pada pagi dan malam hari di bagian kulit yang belang. Cara kedua yaitu dengan mencampurkan 4 sendok makan mentimun yang sudah diblend dengan 2 sendok makan tepung dan 2 sendok teh air lemon.aduk hingga tercampur kemudian aplikasikan ke bagian kulit yang belang hingga 20 menit kemudian bilas. Hasilnya akan mulai tampak setelah pemakaian selama seminggu.

5.    Masker madu

Bahan-bahan alami yang sangat baik digunakan untuk menghilangkan belang adalah madu. Madu dipercaya mampu memutihkan kulit serta melembabkannya. Dengan mengaplikasikan madu ke bagian kulit yang belang secara teratur secara bertahap mampu menghilangkan belang dan meratakan warna kulit. Alhasil kulit menjadi bersih, lembab, dan sehat.

Itulah beberapa bahan alami yang bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi kulit belang. Hasil akan didapatkan jika dilakukan secara rutin. Hindari berpaspasan langsung dengan matahari, jika diharuskan maka gunakan sunblock agar mengurangi kulit terbakar sinar matahari. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba...

0 Response to "Cara Cepat dan Alami Menghilangkan Kulit Belang"

Post a Comment