Manfaat yang Tidak Terduga dari Jagung untuk Ibu Hamil

Ada banyak manfaat jagung baik bagi kesehatan maupun kecantikan. Agung dipercaya baik untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes, mengatasi konstipasi serta untuk menjaga berat badan. Jagung memiliki beragam nutrisi seperti karbohidrat, protein, dan serat.

Vitamin yang terdapat dalam jagung manis diantaranya folat, vitamin A, vitamin c, vitamin B, dan mineral antara lain mangan, kalsium, zat besi, kalium, fosfor, dan masih banyak lagi kandungan-kandungan penting dalam jagung yang bisa kita manfaatkan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan tubuh.

Jagung sangat mudah didapatkan dan dengan harga yang sangat murah sehingga sangat mudah dan praktis untuk menjaga kesehatan dan kecantikan hanya dengan sebuah jagung. Manfaat dari jagung tidak hanya bisa dinikmati oleh kita saja, akan tetapi juga sangat baik untuk ibu hamil dan janin. Ibu hamil dan janin memerlukan lebih banyak nutrisi, vitamin dan mineral untuk perkembangan janin dan menjaga kesehatan ibu dan bayi.  Berikut manfaat yang tak terduga dari jagung untuk ibu hamil:

1.    Menyehatkan mata

Jagung memiliki kandungan carotenoid yang mampu menurunkan resiko kerusakan terhadap mata di usia senja. Selain baik untuk ibu hamil, manfaat dari juga juga sangat berguna bagi janin di dalam kandungan karena akan membuat mata calon bayi menjadi sehat.

manfaat yang tidak terduga dari jagung untuk ibu hamil
Jagung

2.    Menjaga kesehatan plasenta

Saat sedang hamil, menjaga kesehatan plasenta itu sangat penting. Mengingat plasenta yang sehat akan menjadikan bayi menjadi sehat pula. Mengkonsumsi jagung secara rutin, secara tidak langsung kamu telah menjaga plasenta dengan baik karena kandungan kalium yang terdapat pada jagung berjumlah cukup banyak sehingga bisa dimanfaatkan untuk menjaga cairan yang ada di dalam tubuh sehingga sel-sel plasenta akan tetap terjaga dengan baik.

3.    Nutrisi lengkap untuk ibu hamil

Kandungan vitamin B kompleks yang cukup banyak dalam jagung sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan saraf janin. Selain itu jagung juga memiliki kandungan mineral seperti magnesium, mangan, zat besi, tembaga dan juga selenium yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan ibu hamil secara menyeluruh.

4.    Melawan kanker

Kesehatan payudara harus tetap terjaga apalagi saat sedang hamil. Jagung kaya akan antioksidan yang tinggi yang ternyata sangat bermanfaat untuk melawan beberapa jenis kanker diantaranya kanker payudara dan kanker hati.

5.    Kesehatan kulit ibu hamil dan bayi

Minyak jagung sangat bermanfaat untuk menjaga kehalusan kulit dan menjaga kulit tetap lembab. Minyak jangun di dapat dari pengolahan jagung yang kemudian dipercaya untuk menjaga kecantikan kulit yang juga aman digunakan untuk bayi.

6.    Kecantikan payu**ra

Saat sedang hamil, sering kali bagian-bagian tertentu seperti bagian perut, paha dan payu**ra menjadi gatal. Seharusnya ibu hamil tidak boleh menggaruknya akan menyebabkan strekmark pada kulit. Selain itu banyak juga diantara ibu hamil yang mengalami masalah alin seperti kulit bagian payu**ra menjadi kusam dan tidak kencang lagi. Jagung bisa menjadi andalan para ibu untuk tetap menjaga kecantikan kulitnya khususnya bagian payu**ra. Yaitu denga cara mengambil saripati jagung kemudian mengoleskankan pada bagia kulit payu**ra. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan payu**ra yang cantik dan kencang.

Jagung bisa diolah dengan banyak cara seperti menjadikannya cemilan, mencampurnya dengan sayur, mengolah dengan makanan berat lainnya ataupun sebagai pengganti beras. Makanlah jagung secukupnya dan secara teratur untuk mendapatkan manfaat yang baik bagi tubuh. Semoga bermanfaat...

0 Response to "Manfaat yang Tidak Terduga dari Jagung untuk Ibu Hamil"

Post a Comment