Cara Memutihkan Kulit Tangan dan Kaki yang Belang dalam Seminggu

Sinar matahari membuat kulit menjadi rusak, salah satunya terlihat dari flek hitam pada kulit dan warna kulit yang tidak merata. Menggunakan pakaian yang terbuka membuat kulit menjadi berpas-pasan langsung dengan sinar UV. Ditambah lagi jika tanpa menggunakan sunblog maka akan memperparah kondisi kulit kita.

Keadaan seperti itu dapat membuat kulit menjadi hitam dan belang. Kulit yang tertutupi dengan pakaian akan terlihat lebih cerah dibandingkan dengan yang terbuka seperti kulit di bagian kaki dan tangan. Oleh sebab itu pentingnya kamu menggunakan pakaian yang tertutup saat berada di luar ruangan atau kamu bisa melindunginya dengan menggunakan tabir surya atau sunblog.

Buat kamu yang sudah terlanjur belang kaki dan tangannya, berikut ada cara alami yang bisa kamu lakukan di rumah dan sangat ampuh untuk meratakan warna kulit dalam seminggu.

1.    Air beras

Air beras merupakan salah satu bahan alami yang bisa kamu manfaatkan untuk menghilangkan belang di kulit kamu. air beras mengandung asam ferullic serta allantoin yang berfungsi untuk melindungi dan memutihkan kulit.

Caranya :

Saat mencuci beras untuk memasak, ambil air cuci beras yang kedua kemudian di endapkan hingga meninggalkan endapan beras. Ambil endapan tersebut sebagai lulur mingguan kamu. lulur ini bisa kamu gunakan 2-3 X seminggu. Gunakan sesuai keperluan kamu.

2.    Lidah buaya

Lidah buaya mengandung aloesin yang berfungsi untuk menghambat pembentukan melanin penghitam kulit sehingga mencegah kulit menjadi gelap. Menggunakan lidah buaya tidak hanya membuat warna kulit menjadi rata namun juga mampu melembabkan kulit dan menjadikan kulit tetap sehat alami.

Caranya:

Ambil gel lidah buaya kemudian aplikasikan pada kulit tangan atau kaki yang belang. Setelah kering bilas dengan menggunakan air bersih.
Kamu juga bisa menggunakan gel lidah buaya kemasan sebagai lotion pelindung kulit dari efek buruk sinar matahari.

3.    Putih telur

Putih telur mengandung protein yang tinggi yang berfungsi untuk meregenerasi kulit dengan cara menghilangkan sel kulit mati dan menggantinya dengan sel kulit baru yang lebih sehat serta dapat mencerahkan kulit.

Caranya:

Ambil putih telur secukupnya kemudian di kocok hingga berbusa. Tambahkan madu atau jeruk nipis kemudian aplikasikan pada kulit tangan atau kaki yang belang. Diamkan hingga mengering kemudian bilas dengan air bersih. Lakukan cara ini 3X seminggu bila diperlukan.

4.    Mentimun

Mentimun mengandung banyak mineral dan vitamin yang penting untuk menjaga kesegaran kulit sehingga kulit menjadi cerah dan bersih.mentimun juga mampu menghambat pigmentasi kulit dan menjadikan kulit lebih putih.

Caranya:

Ambil mentimun secukupnya kemudian haluskan dengan blender tanpa menggunakan air. Haluskan hingga menjadi pasta baru kemudian aplikasikan pada kulit yang ingin diputihkan atau dicerahkan. Diamkan hingga mengering atau sekitar 15 menit. Kemudian bilas dengan air bersih.

Jika kamu rutin melakukan treatment di atas maka secara bertahap warna kulit kamu akan menjadi rata bahkan jika kamu menggunakan ke seluruh tubuh kamu, akan membuat kulit kamu semakin cerah dan sehat. Karena bahan di atas terbuat dari bahan alami jadi sangat aman dan tanpa efek samping. Semoga bermanfaat...

0 Response to "Cara Memutihkan Kulit Tangan dan Kaki yang Belang dalam Seminggu"

Post a Comment